Tips mendeder gurame dikolam terpal

Kamis, 06 November 2014

| | |


1. BERSIHKAN KOLAM
Bersihkan kolam air dari kotoran dan hama ikan gurame, seperti anak capung, lumut, ikan jenis lain. Usahakn benar-benar steril.

2. KONTROL SALURAN AIR
Periksa inlet(saluran masuk air), outlet(saluran keluar air), dan dinding kolam. Pastikan tidak bocor.

3. MENGISI AIR KOLAM
Gunakan air bersih untuk mengairi kolam, endapkan dua sampai tiga hari untuk menetralkan PH dan zat besi

4. PEMILAHAN BENIH
Pilih benih gurame sehat dan lincah, Gurame umur 10 hari sudah siap dipelihara dikolam terpal.

5. KONTROL KEPADATAN
Perhatikan kepadatan ikan, diukur dari ukuran ikan dan lebar kolam. Semakin padat, ikan akan semakin lambat pertumbuhannya.

6. LAKUKAN PEMINDAHAN
Lakukan pemindahan ikan setiap sebulan sekali, atau maksimal 1,5 bulan untuk menghindari kematian karena penumpukan amoniak dalam air

7. SIAPKAN TEMPAT BERTEDUH
Tenggelamkan paralon bekas atau genting bekas untuk berteduh dan tempat bersembunyi ikan. Hal ini juga bisa untuk mempermudah menangkap ikan saat panen.

8. JANGAN BERIKAN DAUN SENTE
Ikan gurame kecil tidak perlu dikasih makanan daun sente, zat yang dikeluarkan daun sente didalam kolam terpal jika terlalu banyak, akan membuat ikan gurame kecil mati.

9. KONTROL PAKAN
Usahakan jangan berlebihan memberi makan pelet, karena jika tidak termakan akan bertumpuk dan menimbulkan amoniak.

Tips & Trick by : Andy Husyain
Poster Design by : Yan Latifah 

0 komentar: