Yang Terserak

Selasa, 10 Desember 2013

| | |
Sudah hampir 2 bulan dirumah.. membuatku membuka lagi sisa "harta karun" yang berdebu,,, ada banyak kumpulan herbarium tulang daun yang ku kumpulkan sejak SD, nantilah kapan2 kan kuceritakan soal herbarium itu.. yang menarik adalah kumpulan kertas2 lusuh gambar2 komik yang kubuat sewaktu SMA ketika bergabung dengan tim majalah sekolah... 2 tahun selalu stagnan dalam posisi "ilustrator" tak apa aku menyukainya hingga akhirnya. benar-benar ingin memutuskan untuk menjadi ilustrator atau ahli desain atau komikus atau apa lah yang berbau dengan hal-hal seperti itu.... hmmmm.. sekarang? jelas masih bisa jika masih menginginkan impian itu hanya saja... maafkan aku... masih belum bisa lepas dari rasa malas ini hihihi


Yup WELCOME in my Zone... ( biasa lah masa SMA.. rada2 alay gitu wajar =D )





# Serial Xena.. tentang seorang kakak yang sifatnya masih sangat kekanak-kanakan mempunyai adik laki-laki yang sifatnya malah lebih dewasa.. sayang sekali scanner saya sedang "sakit" sodara-sodara jadi hanya bisa lewat foto. gak jelas tulisan dan gambarnya
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------








# Serial Bejo dan Lusi.. ini adalah serial wajib di majalah SOLUSI.. sudah ada sejak kakak-kakak seniar menerbitkan majalah pertama... cerita tentang kekonyolan anak2 SMA dengan tokoh utama bernama bejo dan lusi.. karena SMA kita adalah SMA yang ber asrama. dengan menerapkan pendidikan terpisah gedung laki-laki dan perempuan hingga tak pernah bisa saling bertemu langsung ada2 saja cerita konyol yang sering terjadi dan menjadi request di serial Bejo and Lusi ini.. 
------------------------------------------------------------------------------------------------




 " Segenap warga SOLUSI mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1429 H"
( sekarang udeh 1435 H , artinya sudah 7 tahun lalu hmmm)


# Ini komik untuk Solusi corner yang tiap seminggu sekali di tempel di setiap kelas di seluruh SMA bisa berupa 1-2 lembar kertas HVS yang memberikan info dan isu terkini seputar sekolah, event, komik, hingga rubrik tisam2 (titip salam, ini ni yg paling rame biasanya ==")

-----------------------------------------------------------------------------------------------
Dan masih banyak yang terserak lainnya.. =D semoga masih tetap terus berkarya dan bermanfaat












0 komentar: